Gelar Karya SMAN 1 Manyar "Bangunlah Jiwa dan Raga" Ajak Siswa Keluar dari Zona Nyaman

Gelar Karya

Tanggal 12 Februari 2025 kemarin, siswa-siswi SMA Negeri 1 Manyar menggelar karya dengan tema yang menggugah, "Bangunlah Jiwa dan Raga". Kegiatan yang dibuka secara resmi oleh Plt. Kepala SMAN 1 Manyar, Bapak Tohir, ini bertujuan memotivasi para siswa untuk tidak hanya bangun dari tidur, tetapi juga bangun dari kenyamanan dan zona nyaman.
"Tidak sekedar bangun dari tidur, tapi bangun dari kenyamanan. Bangun dari zona nyaman. Tidak berpuas diri dari kondisi saat ini. Sehingga mampu meningkatkan kesehatan mental dan raga sehingga mampu menghadapi tantangan zaman yang berganti dengan begitu cepat," pesan Bapak Tohir dalam sambutannya.
Beliau juga menekankan pentingnya menjaga kekompakan dalam barisan dan tertib selama kegiatan berlangsung agar tidak mengganggu pengguna jalan lain. Karena kegiatan yang dilakukan adalah bentuk arak-arakan yang menyerukan kepada para masyarakat sekitar agar memahami tentang kesehatan jiwa dan raga. Mereka membawa berbagai macam poster dan spanduk, serta membagikan brosur tentang kesehatan jiwa dan raga, agar masyarakat memiliki pengetahuan tentang pentingnya kesehatan jiwa dan raga. 
Kegiatan ini juga mendapat dukungan penuh dari Pengawas SMAN 1 Manyar, Bapak Priandono, yang hadir sebagai bentuk supporting terhadap aktivitas siswa. Dalam kesempatan tersebut, Bapak Priandono berpesan kepada para siswa untuk menjaga kesehatan fisik dan mental.
"Para siswa harus memiliki kesehatan fisik dan kesehatan mental, jauh dari narkoba, jauh dari korupsi karena para siswa adalah calon pemimpin di masa akan datang," tegas Bapak Priandono.
Gelar karya ini merupakan salah satu upaya sekolah dalam membentuk karakter siswa yang tangguh dan siap menghadapi berbagai tantangan kehidupan. Melalui kegiatan ini, diharapkan para siswa SMA Negeri 1 Manyar dapat tumbuh menjadi generasi yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki kesehatan mental dan fisik yang prima.

Berikan Komentar
Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin
LINK TERKAIT