Manyar, 7 Oktober 2024 – Siswa SMAN 1 Manyar kembali mengharumkan nama sekolah di berbagai ajang kompetisi. Dalam upacara bendera hari Senin, 7 Oktober 2024, sejumlah prestasi membanggakan diumumkan di hadapan seluruh siswa dan guru.
Prestasi yang paling menonjol adalah keberhasilan tim siswa kelas XII dalam meraih juara 3 lomba karya tulis ilmiah (LKTI) tingkat nasional “National Innovation Project” 2024 dengan tema teknik kimia industri yang diselenggarakan oleh Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). Tim yang terdiri dari Naura Marissa Loveleen (XII-11), Najmah Khoirunisa (XII-2), dan M. Nauval Al-Muqoddam (XII-5) berhasil menyisihkan ratusan peserta dari berbagai sekolah di Indonesia.
Selain itu, tim siswa kelas X juga berhasil meraih juara 1 dalam ajang Federasi Hockey Indonesia (FHI) bekerja sama dengan KONI Kabupaten Gresik. Keenam siswa berprestasi tersebut adalah Ahmad Rangga Putra Attariq (X1-1), M. Eza Rahmadani (X1-9), Ad. Dawud Gisbi (X-9), Muhammad Aryanta Hidayat (X-10), Raffael Magresta Tri Putra (X-4), dan Hiban Mohamad Majid (X-8).
Di bidang olahraga, Bilqish Putri Ramadhani (XII-9) berhasil meraih juara 2 pada nomor 50 meter gaya kupu-kupu dalam ajang KRAPSI Semarang Open Championship 2024. Selain itu, tim estafet 4×50 meter gaya bebas advance juga berhasil meraih juara 3.
Tidak hanya di bidang akademik dan olahraga, siswa SMAN 1 Manyar juga menunjukkan prestasi gemilang dalam kegiatan ekstrakurikuler. Tim Pasuma berhasil meraih sejumlah juara dalam Lomba Ketangkasan Baris Berbaris (LKBB) tingkat daerah dan nasional.
Kepala SMAN 1 Manyar, Dra. Dian Kartikowati, M.M, menyampaikan rasa bangga atas prestasi yang diraih oleh siswa-siswinya. “Prestasi ini membuktikan bahwa siswa SMAN 1 Manyar memiliki potensi yang luar biasa dan mampu bersaing di tingkat nasional bahkan internasional. Saya berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus berprestasi,” ujarnya.